Beasiswa

Bagi mahasiswa Bahasa Mandarin Universitas Kristen Petra, tersedia berbagai beasiswa:

Beasiswa Mahasiswa Baru, meliputi:

  • Beasiswa Ekonomi Lemah (BEL) Maba
  • Beasiswa Kawasan Timur Indonesia (KTI)
  • Beasiswa Bidik Misi - UK Petra
  • Beasiswa Putra-Putri Pendeta
  • Beasiswa Putra-Putri YPTK Petra
  • Beasiswa Putra-Putri PPTK Petra
  • Beasiswa Putra-Putri UK Petra
  • Beasiswa Putra-Putri Pendeta
  • Beasiswa Prestasi Olahragawan

Beasiswa Ekonomi Lemah

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang memiliki kemampuan akademik baik, tetapi kondisi ekonominya perlu bantuan.

Beasiswa Aktif Berprestasi

Beasiswa ini diberikan sebagai penghargaan kepada mahasiswa tahun ketiga yang aktif dalam Lembaga Kemahasiswaan (SKKK minimal 10 poin dan sedang menjadi pengurus dalam Lembaga Kemahasiswaan pada saat beasiswa diajukan/diberikan) dan berprestasi bidang akademik (IPK >= 3.00 pada semester gasal).

Beasiswa Eksternal

  • Pemerintah Republik Indonesia (Kemendiknas): PPA, BBM
  • Van Deventer - Mass Stiching (VDMS) dari Belanda
  • Scranton Scholarship dari Korea (khusus untuk mahasiswi)
  • Yayasan A & A Rachmat dari Jakarta
  • Bank Mandiri
  • Bank BRI
  • Bank CIMB Niaga
  • Dan masih terbuka banyak peluang beasiswa lainnya.

Dan beasiswa khusus bagi mahasiswa Prodi Sastra Tionghoa, khususnya dalam program immersion.